Ada banyak cara yang mengejutkan bagaimana kontes diselenggarakan dan apa yang harus dilakukan seseorang untuk bergabung dan mendapatkan kesempatan untuk menang.
Setiap jenis yang berbeda mengharuskan Anda untuk bertindak sesuatu dan melakukannya dengan benar dan menjadi langkah pertama untuk memenangkan hadiah.
Di halaman ini Anda menemukan gambaran umum dari semua jenis kontes yang umum di Indonesia dan beberapa tips tentang cara bergabung dan menang.
Klik tautan jika Anda ingin melihat dan bergabung dalam beberapa kontes yang sedang berlangsung di jenis kontes tertentu.
Kata atau kurang kontes adalah format sederhana dari kreatif kontes. Peraturan utama dari kontes ini yakni membutuhkan keahlian dasar untuk membuat karya tulis yang kreatif dan juga akan ada penentuan jumlah kata yang dihitung sesuai dengan kenentuan yang ditetapkan oleh pembuat kontes. Pemenang dari kontes ini akan ditentukan oleh dewan juri. Biasanya peraturan-peraturan yang ditulis menjelaskan hal-hal apa yang dicari dari panitia. Hal tersebut dapat berupa: yang paling kreatif, paling lucu, atau jawaban yang paling benar yang akan menjadi pemenang. Sebelum memulai untuk menulis pastikan kamu sudah paham akan semua ketentuan-ketentuan yang telah ditentukan oleh pembuat kontes. Kalau tidak kamu hanya akan membuang-buang waktu dan energimu saja. Kami menyarankan kamu untuk menulis sesuatu yang menarik untuk dibaca.
Dalam kontes undian berhadiah pemenang akan dipilih secara acak dari seluruh orang yang mengikuti undian ini. untuk mengikuti undian berhadiah ini, yang perlu kamu lakukan hanya melengkapi formulir data diri secara daring dalam website yang telah disediakan oleh pembuat kontes. Formulir biasanya berisi nama panjang, nomor telefon, alamat email, dan alamat rumah yang dapat dikontak jika kamu nantinya menjadi pemenang. Kemudian, pastikan kamu mengisi data diri secara lengkap dan benar sehingga kamu dapat dihubungi secara mudah oleh pemilik kontes ini. Biasanya juga ada ketentuan tambahan seperti bukti dari pembelian. Kemudian pembuat kontes meminta kamu untuk menggunggah foto dari bukti struk belanja tersebut. Jadi untuk memaksimalkan kesempatan kamu menang dalam undian berhadiah ini kamu perlu mengisi data diri dengan lengkap dan benar dan bacalah semua peraturan yang ada serta lakukanlah hal-hal lain yang mungkin perlu kamu lakukan juga.
Kontes daftarkan diri adalah kontes yang paling mudah untuk diikuti, biasanya kamu hanya perlu untuk mengisi identitas diri kamu dalam formulir. Hal yang paling utama adalah memastikan data kamu tuliskan dengan benar. Berilah alamat email yang benar dan nomor telefon yang valid sehingga kamu dapat dihubungi ketika kamu menjadi pemenang. Kamu juga perlu menuliskan nama kamu dengan ejaan yang benar dan sesuai dengan dokumen identitas dirimu. Jangan lupa untuk untuk menuliskan tanggal lahir. Kadang akan ada ketentuan usia minimal untuk mengikuti kontes sehingga jika kamu terlalu muda kamu tidak dapat mengikuti kontes ini.
Kontes Facebook biasanya tidaklah sulit untuk diikuti karena kamu pastinya sudah memiliki akun Facebook. Pertama untuk mengikuti kontes ini kamu perlu untuk mengikuti akun Facebook dari orang yang membuat hadiah ini. Biasanya kamu perlu menekan tombol suka dan bagikan yang tarletan dibawak post-an/kiriman. Kamu juga akan diminta untuk menulis komen kamu berdasarkan ketentuan dari akun yang membuat kontes. Komen tersebut biasanya tentang ulasan dari produk, kenapa anda perlu produk ini, dan lain-lain. Dalam komen anda juga biasanya diminta untuk menulis hashtag yang telah ditentukan oleh pembuat kontes. Sepeti biasa bacalah peraturan yang telah kami rangkum untuk anda sehingga anda memiliki kesempatan untuk menjadi pemenang.
Kontes foto terbilang sudah umum saat ini dan mudah untuk diikuti. Kamu dapat mengambil gambar dengan cepat dan kemudian mengumpulkannya sebagai tanda kamu mengikuti kontes ini. Perlu diketahui, dalam banyak kasus pemenang akan ditentukan berdasarkan gambar terbaik (atau lucu, asli, dll). Sehingga untuk memaksimalkan kesempatan kamu untuk menang kamu perlu melakukannya dengan upaya yang sungguh-sungguh. Kalau tidak usaha kamu akan sia-sia. Jika kamu sudah mengambil gambar dan menjadi kreatif tentang gambar kamu, kontes ini akan menjadi hal yang menyenangkan untuk kamu ikuti. Ketika kamu mengikuti foto kontes kamu perlu mencatat semua ketentuan-ketentuan yang telah ditentukan Oleh panitia juri dari kontes ini. Kemudian, kamu juga perlu mengetahui tipe foto apa yang diminta. Biasanya pada tahap akhir yaitu pengiriman, akan ada panduan-panduan tentang bagaimana cara mengumpulkan foto kontes anda sepeti ukuran dari foto, nama filenya, dan lain-lain. Jika kamu mengikuti saran ini kamu mungkin memiliki kesempatan yang besar untuk menjadi pemenang.
Kontes Instagram cukup mudah dan biasanya menarik untuk dilakukan. Biasanya kamu hanya perlu merepost kiriman atau membuat Instagram story tentang produk giveaways atau brand yang dipromosikan dalam kontes. Kamu biasanya juga perlu menyambungkan postan tersebut keberapa teman-teman kamu. Ikuti dan tag akun Instagram yang membuat kontes. Pastikan akun kamu tidak privat sehingga postingan kamu dapat dilihat oleh publik (atau pembuat kontes tidak akan mengetahui keikutsertaan kamu). Periksalah peraturan kontesnya sehingga kamu akan tahu jika ada ketentuan tambahan. Kemudian pastikan kamu mengikuti akun pembuat kontes untuk memaksimalkan kesempatan kamu untuk menang.
Kreatif kontes adalah kontes yang paling susah diikuti dari kontes yang lain karena kamu perlu membuat sesuatu yang bagus untuk memiliki kesempatan menjadi pemenang. Biasanya karya yang paling kreatif akan menang sehingga kamu perlu melakukan usaha yang tinggi dalam pembuatannya. Dalam waktu yang bersamaan keunikan dari kontes ini yakni jumlah peseta tidak sebanyak kontes lainnya yang hanya memasukkan data diri saja. Hal utama dari kontes ini adalah kamu diminta untuk menjadi kreatif dalam suatu bidang tertentu seperti menulis, mengambil foto, membuat video, dan lain-lain. Sebelum mengikuti kontes ini pastikan kontes kreatif ini sesuai dengan hobi kamu sehingga kamu akan memiliki kesempatan untuk menang lebih tinggi. Ketika kamu sudah paham akan peraturan-peraturan nya hal yang perlu kamu lakukan adalah membuat karya kamu dengan baik dan kreatif. Jika kamu bersungguh-sungguh maka kamu akan memiliki kesempatan untuk menang. Jika kamu tidak melakukan dengan sungguh-sungguh maka usaha kamu untuk mengikuti kontes ini akan menjadi sia-sia.
Tata cara kontes Pinterest sama dengan peraturan kontes di Instagram, namun menggunakan media Pinterest pastinya. Pembuat kontes biasanya meminta kamu untuk mengikuti akun mereka di Pinterest. Kemudian, kamu biasanya juga diminta untuk merepin beberapa postingan mereka. Biasanya kamu juga perlu membuat board tentang produk mereka atau dengan menulis hashtag sesuai dengan apa yang telah ditentukan oleh pembuat kontes. Perhatikan syarat dan ketentuan dalam kontes Pinterest yang kamu ikuti seperti minimal usia, siapa sajakah yang dapat mengikuti kontes ini, dan lain-lain.
Kontes tanya dan jawab adalah sebuah konsep kontes yang mudah untuk dimengerti namun kadang susah untuk diikuti. Kamu perlu menjawab beberapa spesifik pertanyaan secara benar untuk berkesempatan menjadi peserta. Kadang kecepatan dari kamu menjawab dan detail dari jawaban yang kamu tulis juga berperan dalam penentuan pemenang. Sebelum kamu menjawab pertanyaan, kadang kamu diminta untuk mengisi identitas diri terlebih dahulu dan pastikan kamu mengisiinya dengan benar. Sehingga ketika kamu terpilih menjadi pemenang pembuat kontes dapat memverifikasi data diri kamu. Perhatikan beberapa pembuat kontes juga membuat syarat yang lebih atau kurang dari hal-hal yang perlu kamu lakukan sehingga kamu harus memperhatikan peraturan secara benar. Biasanya jawaban yang benar dapat kamu temukan dengan membaca beberapa teks dari website kontesnya atau dapat mencarinya diinternet. Makin banyak peraturan biasanya juga membuat semakin sedikit orang yang mengikuti kontes ini dan berarti juga kesempatan kamu untuk menang lebih tinggi pula.